Construction in Model

Langkah pengerjaan Konstruksi Si Kokoh..
1. Meratakan tanah ( tergantung kondisi tanah yang ada, memerlukan treatmen khusus atau tanah sudah siap dengan   kondisi kepadatan tanahnya cukup baik untuk mendukung pondasi bangunan).

2. Pemasangan tanggul sesuai dengan denah rumah yang direncanakan. tanggul tersebut dari besi yang merupakan produk elemen dari Illuva Formwok

3. Pemasangan pembesian untuk pondasi setempat (sesuai keperluan di site/lapangan dan hasil survei) dan penulangan wiremesh untuk lantai (sesuai kondisi di lapangan)

4. Pengecoran lantai bangunan dengan cor setebal 5 s.d 7 cm (sesuai kebutuhan di lapangan)

5. Pemasangan formwork (dimulai dari sudut dan diteruskan pada kesemua dinding)

formwork dibuat sedemikian rupa sehingga sudah terdapat elemen elemen tambahan untuk lubang pintu, lubang untuk instalasi listrik,  dan elemen kusen cetak serta variasi dinding /ornamen dinding dan dilanjutkan dengan pemasangan wiremesh pada dinding.

kedua sisi formwork dipasang dan diikat dengan tie/dasi spt dibawah ini

dengan pin khusus, tie dikencangkan dan terikat pada formwork. pin tersebut juga memudahkan pemasangan sekaligus pembongkaran

ketika cetakan dilepas, tie yang sudah dibungkus selongsong khusus, dapat dilepas dan dipergunakan kembali. lubang yang yang ditimbulkan sangat tipis (sekitar 2 mm) dan dapat segera diperbaiki dengan kompon/acian semen

6. Langkah no 5 tersebut dilakukan menyeluruh sepanjang dinding rumah.

 

7. Langkah selanjutnya adalah memasang elemen elemen pabrikasi lainnya, rangka atap, penutup atap, plafon/ceiling, daun pintu dan jendela, kran/fauchet, fixture listrik, keramik dan finishing cat….

maka jadilah rumah Si Kokoh untuk Rakyat kita… rumah yang kuat, nyaman, berkualitas dan kokoh…

2 thoughts on “Construction in Model

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s